logo text
Add to Library
logo
logo-text

Download this book within the app

Chapter 6 Nyanyian Rindu

~~~***~~~
Hari perhelatan pernikahan Irfan dan Desi digelar mewah dua hari dua malam. Ayu benar-benar terpuruk, tidak keluar kamar, tidak makan dan hanya sekedar minum, ia terus memejamkan matanya membuat Asih dan Maman khawatir. Asih sampai menangis tersedu-sedu setiap menghampiri kamar Ayu, dan mendapati Ayu selalu dalam keadaan tertidur.
"Mak, telpon Kirana, biar Ayu dibawa ke Jakarta. Bapak gak bisa lihat Ayu seperti ini." Maman serak. Ia duduk di samping ranjang Ayu dan mengelus surai legam anak semata wayangnya dengan sedih.
Asih mengangguk seraya menyusut airmata yang menetes di pipinya. Sebagai seorang ibu, tentu saja dadanya sesak melihat kondisi Ayu. Tapi mereka tidak punya pilihan, kan? Daripada menikahkan Ayu dengan Irfan, Ayu akan lebih menderita. Lebih baik dicegah dari sekarang.
~~~***~~~
Ayu menggeliat terbangun. Perutnya berteriak minta diisi karena sudah beberapa hari ini ia tidak makan. Salahnya juga sih yang memilih tidur terus. Tapi, siapa juga yang mau bangun. Membayangkan sang mantan sedang belah duren dengan istrinya membuat sesak di dadanya semakin menjadi-jadi. Jadi daripada dia semakin stress, lebih baik dia tidur saja.
Namun saat ia menoleh ke samping kasurnya, bola matanya membelalak lebar saat beradu tatap dengan wajah seseorang bertampang jutek.
“K-kiirana, kapan kamu datang? Kok gak ngabarin Ayu?" Ayu menjerit, lalu memeluk perempuan berambut pirang yang tak jua tersenyum sedari tadi. Memang sih, dari semua sepupu Ayu, hanya Kirana ini yang paling judes meski sebenarnya hatinya baik.
"Gue udah datang dari sejam yang lalu. Gue bangunin berkali-kali, tapi lo belum bangun juga. Lo tidur apa mati sih?"
Ayu memukul lengan Kirana, sepupunya yang berusia setahun dibawahnya itu sebal." Lambemu, ya? Dari kemarin aku tuh bergadang, makanya bangun kesiangan terus." Ayu beralasan.
"Semua orang juga bisa nebak lo lagi stress. Emang enak dikhianatin teman sendiri. Tambeng sih dari dulu dibilangin kagak percaya juga. Syukurin deh sekarang kena batunya."
Uwaknya memang sudah menjelaskan sekilas keadaan Ayu sekarang yang ditinggal menikah mantan kekasihnya. Mana menikahnya sama sahabat dekatnya pula. Bukannya simpatik atau kasihan, Kirana malah mengejeknya habis-habisan. Bukannya sejak dulu ia sering mengingatkan Ayu supaya jangan terlalu dekat dengan Desi karena batinnya merasa Desi bukan teman yang baik. Tapi Ayu tak pernah mempedulikan. Sekarang Ayu baru menyadari bulu serigala yang tersembunyi di balik bulu dombanya.
Ayu melempar bantal di sampingnya ke arah Kirana, kesal.” Heran, sepupu yang paling kurang ajar cuman kamu doang.” Sayang, Kirana mengelak dan bantal itu jatuh ke lantai begitu saja.
“Sengaja, kalau gak digituin, lo kagak nyadar juga. Sekarang udah dikhianatin, paling dibaikin dikit, langsung maafin lagi. Capek deh!”
“Apa sih? Ya gak-lah, Ayu gak bakal mau nerima Desi lagi. Semua udah berakhir!”
“Gak percaya, kamu itu kan gampang banget dibohongin.” Kirana balik meledek. Ia mengambil bantal di lantai dan melemparnya balik ke Ayu.
Ayu sebal setiap Kirana mengungkit masa lalunya. Seandainya masa lalu bisa diulang, ia juga tak sudi menjadikan Desi teman dekatnya. Teman yang selalu ia jadikan tameng menemani Irfan saat ia sedang tak bisa menemui Irfan karena ada urusan. Tapi ternyata belakangnya menggigit.
"Udah ih, jangan ngeledekin Ayu terus. Baru datang udah bikin kesel aja." Kirana terkekeh melihat raut wajah Ayu yang cemberut.
Pluk ..
Bantal itu mengenai wajah Ayu. Ayu marah lalu balas melempar bantal. Jadilah mereka saling melempar bantal sambil tertawa puas sampai akhirnya Ayu kelelahan sendiri dan perang bantal pun berakhir. Ayu dan Kirana berbaring berdampingan dengan lemas di atas kasur.
“Eh kata uwak lo mau nyari kerja kan? Kebetulan lagi ada lowongan. Kalau lo mau, tar gue yang masukin.”
“Seriusan lo mau bantuin gue?”
“Iye, gue bantuin. Kasihan gue ama lo abis ditinggal mantan kawin. Haha …”
Ayu menjerit histeris saking senangnya, melupakan bahwa Kirana kembali mengejeknya. Ia bahkan mencium kedua pipi Kirana saking senangnya. Kirana menjerit-jerit karena jijik dicium Ayu. Ayu tertawa terbahak-bahak.
Kedua orangtua Ayu senang sekali akhirnya Ayu ceria lagi. Mereka pun membantu menyiapkan segala keperluannya. Setelah selesai menyiapkan semuanya, Ayu mandi dan makan. Setelah mandi wajahnya terlihat lebih segar dan cantik seperti biasanya.
Asih dan Maman bahagia karena Ayu bisa bangkit kembali, meski jauh dalam hatinya mereka sedih harus berpisah dengan anak semata wayang mereka. Tapi ini jalan terbaik agar Ayu cepat move on dari Irfan. Maman memberikan Kirana amplop, untuk ganti Ayu makan selama di Jakarta, yang tentu saja Kirana tolak. Namun akhirnya ia menerima juga karena uwaknya bersikukuh memaksanya.
Tepat pukul 8 pagi, mobil Kirana melaju meninggalkan pekarangan rumah Ayu. Ayu bertekad akan memulai hidup baru di tempat tinggalnya yang baru nanti. Kalau bisa, cari pacar lagi yang lebih sayang dan lebih peduli dengan perasaannya.
Saat melewati rumah Desi, tanpa sengaja Ayu melihat Irfan dan Desi keluar dari rumah itu.Entah feeling atau apa, tiba-tiba Irfan memandang mobil di mana Ayu duduk. Bola mata mereka bersirobok untuk sesaat, sebelum Ayu memalingkan wajahnya ke depan, memutus aksi saling tatap-menatap diantara mereka. Seketika dadanya berdebar.
Tatapannya masih seperti dulu, penuh cinta. padahal Irfan baru menikah. Harusnya kamu sudah melupakan Ayu, Aa!
Mobil melaju cepat di jalanan yang lengang itu, meninggalkan dua pasang mata yang menatap mobil itu dengan arti pandangan yang berbeda-beda.
~~~****~~~
Ayu dan Kirana tiba di rumah bibinya sore hari. Mamang dan Bibinya bahagia sekali dengan kedatangannya. Ayu menyalami mereka namun dibalas Sri dengan pelukan.
“Ya ampun si Neng makin cantik aja. Gemes bibi sama kamu.” Ayu tersipu malu dipuji seperti itu membuat Sari terkekeh.
“Apa kabar Emak Bapak di kampung?" Mamangnya kali ini berbicara.
"Alhamdulilah sehat, Mang. Katanya salam buat Mamang sama bibi. Mereka gak bisa ikut kesini bareng soalnya masih ada urusan. Besok mereka nyusul kesini."
Mereka asyik mengobrol beberapa saat kemudian sampai Kirana memberikan amplop titipan Asih. Tentu saja Sari menolaknya dan mengembalikannya kepada Ayu tapi Ayu juga menolaknya. Kalau Sri menolaknya, Ayu mengancam akan mengontrak. Akhirnya mau tak mau Sri menerima amplop itu.
"Kamu mau makan atau apapun bebas ya, terserah. Ga usah gak enak, anggap aja rumah sendiri. Soalnya bibi kan ga selalu di rumah, sibuk dagang. Trus Mamang juga sibuk nyupir online. Jadi kalau mau apa-apa, kerjain sendiri ya."
Ayu mengangguk. Mereka masih mengobrol beberapa lama kemudian, sampai Kirana pamit membawa Ayu ke lantai dua di mana kamarnya dan adik bungsunya berada. Kirana menunjuk lemari pakaiannya di mana Ayu mesti meletakkan pakaiannya.
"Di kota itu banyak cowok gantengnya, jadi gue yakin lo pasti bakal cepet move on. Apalagi calon bos lo, beuh, gantengnya kebangetan. Banyak yang deketin dia tapi semuanya ditolak, karena dia udah punya tunangan. Type cowok idaman banget. Ganteng, setia, padahal pacarnya ada di luar negeri. Tapi lo jangan godain dia ya, soalnya bentar lagi dia nikah." Kata Gadis berkulit putih itu sambil merebahkan dirinya di atas kasur.
Ayu menggeplak tangan Kirana gemas,” emang siapa yang mau godain dia sih? Mikirin cowok aja males. Jangan rese deh.” Tangannya bergerak membereskan baju-bajunya ke dalam bagian lemari yang masih kosong.
“Ya kali, saking lo ngebet pengen kawin, tunangan orang diembat juga. Hahaha …” Kirana tertawa puas bisa menggoda Ayu terus. Ayu itu kan sensitive, jadi diledek gitu aja biasanya dia sewot langsung.
Kirana heran karena Ayu tak menyahutinya seperti biasanya. Ia menengok ke arah gadis berkulit kuning kecoklatan yang sedang bengong di depan lemarinya. Kirana berdecak kesal, ia yakin Ayu masih mengingat mantannya.
"Hello." Kirana menjentikkan jarinya di depan wajah Ayu, membuat Ayu tersentak. Ia nyengir saat Kirana memelototinya tajam." Bengong lagi? Pasti mikirin mantan, kan? Kayak gak ada cowok single aja mikirin laki orang. Pamali woy, tar bininya marah. Wakaka .."
"So toy ah, siapa juga yang mikirin dia."
"Dari mukanye udah kelihatan. Mending lo cepet kerja aja deh. Biar ga melulu mikirin mantan."
Ayu tak menyahut. Ia sedang malas beradu pendapat. Ia sudah selesai membereskan bajunya dan baru merebahkan setengah tubuhnya di kasur saat Kirana menjerit-jerit padanya.
"Jangan tidur lagi, kebo banget sih, lo. Lo bikin surat lamaran kerja sekarang, biar gue cepet kasihin ke orangnya." Kirana menarik Ayu dari kasur. Tapi gagal karena badan Ayu yang jauh lebih besar darinya.
"Iyaa ..." Ayu bersungut-sungut malas tapi ia beranjak juga mencari surat-surat penting yang memang sengaja dibawanya dari kampung.
Umurnya 22 tahun dan ia belum pernah bekerja di mana pun, kecuali bantuin Emaknya jaga toko kelontong di pasar disebut kerja. Kirana sudah keluar dari ruangannya sejak tadi karena ia harus menemui temannya untuk rapat reunian. Ayu membuat surat lamaran kerja, meniru sampel surat lamaran yang Kirana berikan. Gadis manis itu berharap kesibukannya membuatnya melupakan mantannya. Tak lama ia sudah selesai membuat surat lamaranya dan berniat menyimpannya di lemari. Ia membuka lemari baju tempat dimana bajunya dan baju kirana berada. Tanpa sengaja, sudut matanya menangkap seragam baju pramuka. Seketika angannya melayang ke masa-masa SMAnya dulu.
Flashback on
Hari perkemahan dimulai. Ayu dan teman-temanya pun berkemah di hutan lebat dekat kampung mereka. Irfan meski sudah lulus dari sekolah tersebut sejak 3 tahun yang lalu, tapi dia ikut saja memeriahkan acara sebagai panitia senior.
Malam ini semua peserta mengadakan jalan malam. Masing-masing peserta diberi peta khusus mencari pos panitia yang berjumlah 7 pos. Ayu kebagian regu 3 jadi Ayu yakin ia tidak akan merasa tersesat. Safari malam dimulai.
"Menurut peta kita kesini ya?" Tanya Ayu pada Dodi, ketua regu mereka, saat ia melihat kertas petunjuk.
Dodi mengerutkan kuning. Ia terlihat bingung karena jalan yang mereka tempuh gelap sekali dan petunjuk di peta entah jalan sebelah mana.
"Aku juga bingung. Kalau malam jalan rasanya sama semua."
"Ya udah, kita belok kanan aja gimana?" Usul Desi, sahabat dekat Ayu yang sedang membawakan tas Ayu. Entah mengapa ia senang sekali membawakan tas Ayu, dan membuat orang lain berpikir ia sahabat sejati.
"Ok. Kita belok kanan aja," akhirnya Dodi menyetujui usul Desi.
Regu mereka yang berjumlah 6 orang itu pun berbelok. Di tengah jalan yang agak sedikit gelap, Ayu kebelet pipis.
"Do, aku pipis dulu dong bentar. Kebelet banget nih." Kata Ayu sambil gerak-gerak seperti cacing kepanasan.
"Ya udah, tapi jangan lama. Desi, kamu temenin ya !"
"Pastinya, dong. Kapan sih bilang nggak buat Neng Ayu sobat tersayang !" Sindir Desi ke Ayu, tapi yang disindir hanya nyengir tak merasakan kejanggalan sama sekali dengan sikap Desi.
Mereka berdua memasuki rimbunan pepohonan yang jauh dari regu. Desi menunggu Ayu yang sedang buang air kecil dibalik pohon besar.
"Yu, bentar ya. Botol airku jatuh kayaknya. Mau cari dulu." Kata Desi pada Ayu yang masih nyumpet di balik pohon.
"Iya. Jangan lama-lama. Takut nih."
"Iya..!" Terdengar suara langkah kaki menjauh. Ayu yang sudah menyelesaikan hajatnya berteriak memanggil Desi.
"Desi, kamu dimana? Kok lama banget ngambil botolnya? Emang jatohnya dimana? Desiiii...!" Teriak Ayu memanggil Desi. Tak ada jawaban. Hanya suara desauan angin yang membuat suasana mencekam. Besarnya pohon-pohon yang melambai seperti sosok yang sedang mengawasinya ditengah kegelapan ini. Ayu merasakan bulu kuduknya berdiri. Padahal waktu rame tadi dia tak ngerasa apa-apa.
"Ya ampun Desi kemana, sih? Kok belum datang. Gimana ini? Mana lupa jalan lagi. Jalan mana tadi ya?"
Ayu berusaha menghalau rasa takutnya. Ia berjalan lurus mencoba mengingat arah jalan tadi. Tapi sejauh mata memandang ia tak juga menemukan orang. Ayu mulai menangis ketakutan. Suara krasak dedaunan dan semak belukar yang dia injak semakin menambah seram suasana. Belum desauan angin seperti bisikan mengerikan di telinganya.
"Tolong ..!" Teriak Ayu parau karena air matanya yang tak berhenti mengalir. Ia membunyikan pluitnya. Namun suara angin kencang menyamarkan suara pluitnya yang kecil.
Ayu menangis. Ia duduk di tempat yang agak terang berharap ada seseorang atau group lain yang lewat. Di saat seperti ini, yang ia ingat pasti Irfan. Seandainya Irfan ada disini, pasti ia akan baik-baik saja. Irfannya selalu melindunginya dan menjaganya dari apapun. Hiikss.. Ayu menjerit memanggil Irfan dalam hatinya.
"A Irfan... tolongin Neng. Neng takut. Hikksss.."
Entah berapa lama Ayu menangis diiringi suara desau angin yang berhembus kencang. Suara hewan yang entah apa, bersahutan membuat suasana semakin mencekam. Lalu suara semak-semak terbelah dan suara patahan ranting membuat Ayu semakin menjerit membayangkan mahluk aneh yang akan segera muncul di depannya.
"Aaarggghhh .... jurig ... ! Tolong ... pruitttt ... pruiittt ..." Ayu refleks membunyikan peluitnya. Ia memejamkan matanya menghalau rasa takut yang makin menggila. Teriakannya semakin kencang saat tangan mahluk astral itu menyentuh bahunya.
"Akkkhh..."
"Neng, tenang. Ini Aa ... A Ifan !"
Sontak Ayu membuka matanya. Ia menghembuskan nafas lega ketika benar Irfan yang berada di hadapannya. Ayu menjerit, memeluk Irfan kencang. Ia senang sekali Irfan bisa menemukannya di tengah hutan yang gelap gulita seperti ini.
"A Ifan, Desi ninggalin aku di sini. Neng takut,” suara Ayu bergetar, ketakutannya belum sepenuhnya hilang.
"Sssttt ... tenang. Aa gak bakal ninggalin kamu, Aa akan selalu ada didekat kamu." Ujar Irfan balas memeluk Ayu, cintanya. Mereka berpelukan erat seakan enggan lepas.
"Bohong, katanya bakal selalu ada dekat Ayu, buktinya tadi gak ada?"
"Kan Aa jaga pos dulu. Tadi Aa punya feeling ga enak sama Neng. Ya udah Aa pura-pura ijin ke markas dulu bentar, padahal Aa nyariin kamu. Gak tahu kenapa Aa pengen lewat sini, pas banget kamu teriak-teriak minta tolong. Ternyata feeling Aa tidak salah. Kamu lagi butuh pertolongan disini." Irfan bertutur lembut membuat Ayu merona. Untung malam, jadi Irfan tak mengetahui wajahnya yang memerah.
"Terus, kenapa gak keluar dari tadi? Neng kan, teriak udah lama."
"Sengaja. Biar Neng manggil Aa dulu. Biar Aa tahu sejauh mana Neng butuh Aa. Ternyata Neng gak bisa ngapa ngapain tanpa Aa, ya. Hehe ..."
Ayu memukul lengan Irfan, kesal mendengar ledekannya. Meski wajahnya malah merah merona membuat Irfan geli sendiri.
"Desi sengaja ya ninggalin aku?"
"Iya. Katanya biar kita bisa pacaran. Udah lama kan kita gak jalan berdua. Kangen, gak? Aku kangen banget."
Duh, Ayu merasa mukanya semakin panas. Ia berusaha melepaskan genggaman Irfan ditangannya, bermaksud mengipas-ngipas mukanya tapi Irfan malah balik menggenggamnya kencang.
"Jangan menjauh. Deketan sini ke Aa ..."
Ayu hendak berpaling karena malu saat memahami makna ucapan Irfan tapi Irfan menahan pipinya sehingga wajah mereka saling berhadapan. Ayu memejamkan matanya saat Irfan mendekatkan bibirnya, semakin dekat ... lebih dekat ... dan lebih ...
Braaak ...
"Yu, udah selesai belum bikin surat lamarannya?" Teriak Kirana sambil membanting pintu membuat jantung Ayu mau copot karena kaget. Adegan romantis tadi pun ambyar sudah.
"Anjirr, jantung Ayu mau kolaps ..." Ayu memekik, ia keget mendengar suara cempreng Kirana. Kampr*t lo, Na ! Aa ... Neng kangen ! Hiikkksss ...
"Pasti ngelamun lagi, kan? Waras oy ... yang lo pikirin, lagi ena-ena di sono sama bininye! Biasanya, penganten baru itu bisa beronde-ronde." Ledek Kirana, puas.
"Apaan sih?" Pipi Ayu memerah marah," Siapa juga yang ngelamunin dia." Elaknya tak terima. Mendadak ia ingin menangis kencang, membayangkan sang mantan yang sedang ena-ena di sana. Harusnya Irfan melakukan itu pertama kali dengannya. Tega. Hikkss...
"Mukanye keliatan sedihnye ... udah dong move on! Besok lo bawa tuh surat lamaran ke resto Meat&Meats. Pemiliknya temen deket pacar gue. Pacar gue udah nyeritain semua kisah hidup lo yang mengenaskan ke dia. Jadi lo tenang aja, lo pasti diterima. Soalnya tuh bos kasihan ama idup lo yang mengenaskan."
"Kirana ih, mulutnya pengen Ayu lakbanin."
Ayu kesal karena Kirana terus meledeknya. Ia melempar gantungan baju kosong di dalam lemari ke arah Kirana tapi Kirana dengan gesit menyingkir. Kirana balik melempar Ayu dengan baju kotornya yang tergeletak di kasur. Jadilah mereka saling lempar-lemparan baju membuat kamar yang baru Ayu rapikan jadi berantakan lagi. Poor Ayu!
~~~***~~~

Book Comment (6)

  • avatar
    RahmawatiFitri

    keren ka ceritanya minta lanjutin

    01/08

      0
  • avatar
    MiftaMifta

    keren banget

    09/02

      0
  • avatar
    FitrianiWina

    ceritanya kerennn😍

    12/03/2022

      0
  • View All

Related Chapters

Latest Chapters